DIVISI PENGAWASAN DAN SOSIALISASI BAWASLU KALBAR

MEWUJUDKAN PEMILU YANG BERMARTABAT, BERINTEGRITAS DAN BERKUALITAS DI PROVINSI KALIMANTAN BARAT

Kamis, 07 Mei 2015

BIMTEKS KERJA SAMA PENGAWASAN

DIVISI PENGAWASAN BAWASLU KALBAR AKAN MELAKSANAKAN BIMTEKS KERJA SAMA PENGAWASAN
Pengawasan partisipatif merupakan strategi pengawasan Pemilihan Umum yang melibatkan masyarakat dalam hal ini para pemuda, organisasi mahasiswa/pemuda dan sebagainya.  Strategi ini dilakukan dalam rangka mendorong secara aktif peran masyarakat untuk melakukan pengawasan Pemilu/Pemilukada.
Pengawasan Pemilihan Bupati dan Wakil tahun 2015 di Provinsi Kalimantan Barat masih menggunakan strategi pengawasan partisipatif. Sehubungan dengan hal tersebut maka Divisi Pengawasan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Kalimantan Barat akan melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimteks) kerja sama pengawasan yang akan dilaksanakan pada tanggal 11 – 13 Mei 2015, bertempat di Aula Graha Departemen Koperasi Indonesia Wilayah (Dekopinwil). Kegiatan Bimteks tersebut akan menghadirkan Narasumber dari Pimpinan Bawaslu Provinsi Kalbar, Kepolisian Daerah Klaimantan Barat dan Badan Kesatuan Bangsa, Politik dan Perlindungan Masyarakat (Kesbangpollinmas) Provinsi Kalimantan Barat.

Bimteks Kerja Sama pengawasan tersebut akan diikuti oleh Anggota Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kabupaten Divisi Pengawasan dari 7 Kabupaten yang akan melaksanakan Pemiliahan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2015, Perwakilan Media Cetak, Media Elektronik, serta LSM yang ada di Provinsi Kalimantan Barat, khususnya Kota Pontianak (by: Lamus).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar